
Pulau Sumba adalah salah satu tempat wisata yang populer di NTT. Namun, popularitas Sumba belum setenar Labuan Bajo. Maka dari itu, jika kamu akan berlibur ke Labuan Bajo, sebaiknya luangkan waktu untuk berkunjung ke Pulau Sumba.
Di sini kamu akan menemukan segudang tempat yang cantik dan tidak bisa ditemukan di tempat lain. Mulai dari pantai, sabana, hingga wisata budaya masyarakat lokal yang masih menjunjung tinggi kebudayaan leluhur mereka.
Pertanyaan baru kemudian muncul, bagaimana cara dari Labuan Bajo ke Sumba naik kapal berapa jam? Serta bagaimana jika perjalanan ditempuh dengan pesawat terbang? Berikut ini Mawatu merangkum informasinya untuk kamu. Simak ulasannya sebagai berikut.
Cara dari Labuan Bajo ke Sumba lewat Jalur Darat-Laut, dan Udara
Labuan Bajo dan Sumba adalah dua destinasi wisata terkenal di Indonesia yang menawarkan pemandangan alam yang memukau. Bagi yang ingin melakukan perjalanan dari Labuan Bajo ke Sumba, tersedia dua pilihan utama yaitu darat-laut dan udara. Berikut ini adalah penjelasan rinci mengenai setiap rute serta informasi untuk kamu:
1. Rute Darat-Laut
Rute pertama yang bisa kamu tempuh adalah rute melalui jalur darat-laut. Kedua pulau ini dipisahkan oleh laut, maka dari itu kamu tidak bisa menempuh hanya dengan menggunakan jalur darat. Setelah melakukan perjalanan darat, kamu perlu melanjutkannya dengan perjalanan laut.
Perjalanan dari Labuan Bajo ke Sumba bisa kamu lakukan dengan naik kapal Feri dari Labuan Bajo ke Waingapu, Sumba. Besaran biaya yang perlu kamu bayar untuk sampai di Sumba lewat Labuan Bajo adalah sekitar Rp120.000 hingga Rp200.000.
Selain itu, kamu juga bisa melakukan perjalanan darat-laut dari Labuan Bajo ke Sumba dengan rute lain. Dari Labuan Bajo, kamu perlu naik kendaraan darat (bisa bus atau travel) menuju Ende. Perjalanan darat ini memakan waktu sekitar 9-10 jam dengan jarak 390 km.
Setelah sampai di Ende, kamu perlu berjalan menuju pelabuhan dan naik kapal Feri untuk menuju ke Sumba. Perjalanan dengan kapal Feri ditempuh dalam waktu 10 jam dengan jarak 234 km.
2. Rute Udara
Rute kedua adalah rute yang paling mudah untuk kamu pilih dari Labuan Bajo ke Sumba. Rute ini memungkinkan kamu dapat memangkas waktu dengan lebih baik dan efisien. Perjalanan bisa dimulai dari Bandara Internasional Komodo di Labuan Bajo.
Kamu perlu memeriksa secara berkala jadwal penerbangan dari Labuan Bajo ke Sumba. Namun, setidaknya ada 3 maskapai yang melayani penerbangan tersebut yaitu Air Asia, Wings Air, dan Batik Air.
Dari Labuan Bajo (LBJ) kamu akan terbang menuju Denpasar (DPS) dengan maskapai Air Asia/ Batik Air, waktu tempuhnya adalah 1 jam 20 menit. Setelah itu, kamu akan transit di Denpasar selama 4 jam 30 menit. Selanjutnya kamu akan terbang kembali dengan maskapai Wings Air dengan waktu tempuh 1 jam 45 menit menuju ke Waingapu (WGP).
Adapun biaya yang perlu kamu bayar untuk perjalanan dari Labuan Bajo ke Sumba dengan menggunakan pesawat terbang adalah Rp3.600.000 sampai Rp3.800.000 tergantung jam keberangkatan dan maskapai yang kamu pilih.
Daya Tarik Pulau Sumba

Setelah mengetahui bagaimana cara dari Labuan Bajo ke Sumba, maka kamu juga perlu mengetahui apa saja yang membuat orang tertarik untuk berkunjung ke Pulau Sumba. Berikut ini adalah daya tarik Pulau Sumba yang perlu kau ketahui.
1. Punya banyak Pantai untuk Berselancar
Daya tarik pertama pulau Sumba adalah memiliki segudang pantai yang bisa digunakan untuk berselancar. Jika kamu adalah pecinta surfing maka pulau Sumba akan menjadi surga dunia yang tidak akan ditemukan di tempat lain.
Beberapa pantai yang populer di Sumba untuk berselancar adalah Pantai Tarimban yang terletak di Sumba Timur, dan Pantai Nihiwatu yang ada di Sumba Barat. Keduanya menjadi andalan bagi para pecinta surfing untuk menjalankan hobinya.
2. Memiliki Sabana yang Indah
Selanjutnya, pulau Sumba juga mempunyai sabana yang sangat indah. Pulau ini memiliki beberapa sabana yang cantik dan menjadi andalan para pecinta alam dan fotografer baik level nasional maupun internasional.
Beberapa sabana indah yang ada di Kabupaten Sumba Timur adalah Bukit Tanarara yang ada di Kecamatan Matawai La Pawu, Bukit Warinding di Kota Waingapu, Bukit Mondu yang juga berada di Kota Waingapu, dan terakhir adalah Savana Puru Kambera berada di Kecamatan Kanatang.
3. Wisata Budaya Masyarakat Adat
Selanjutnya, di Sumba kamu akan menemukan tempat wisata adat yang sangat kental dengan kebudayaan masyarakat lokal. Masyarakat Sumba masih sangat menjunjung tinggi kebudayaan leluhur mereka.
Meski demikian, masyarakat lokal juga memiliki kepercayaan yang kuat untuk selalu menjaga alam di Sumba. Maka dari itu, sampai sekarang Sumba memiliki alam yang masih sangat terjaga dengan baik.
Salah satunya adalah Marapu yaitu sebuah kepercayaan yang dipegang teguh oleh masyarakat Sumba kepada arwah leluhur mereka yang berdampak langsung pada keselamatan dan ketentraman kehidupan mereka di dunia.
Beberapa tempat wisata budaya di Sumba adalah Kampung Adat Ratenggaro yang terletak di Desa Umbu Ngedo, Kabupaten Sumba Barat. Kampung Tarung yang ada di Kecamatan Wailiang, Kota Waikabubak. Serta Kampung Adat Bodo Ede yang ada di dekat kota Waikabubak.
4. Upacara Adat Tahunan
Jika kamu adalah pecinta wisata budaya, maka Sumba adalah pilihan terbaik untuk berwisata. Setiap tahunnya, masyarakat Sumba akan mengadakan upacara adat tahunan yang bisa kamu ikuti.
Mereka biasanya akan merayakan musim tanam setiap tahun yang disebut sebagai Pasola. Pada saat kegiatan Pasola, kamu akan melihat banyak kegiatan menarik yang bisa dinikmati oleh wisatawan yang berasal dari berbagai daerah.
Selain itu, sebelum panen, ada tradisi yang disebut sebagai Tradisi Nyale atau cacing laut. Tradisi ini biasanya dilakukan untuk mengetahui apakah panen di laut tahun ini melimpah atau tidak.
Jika panen melimpah maka akan terdapat banyak nyale atau cacing di pesisir pantai. Upacara ini biasanya dilakukan oleh dua orang Rato yang berjalan menuju pantai kemudian memanggil nyale agar muncul ke permukaan. Jika nyale keluar banyak dan gemuk, maka artinya Dewa merestui pelaksanaan upacara adat Pasola.
Ada banyak sekali cara yang bisa dilakukan di Pulau Sumba. Sebagai salah satu pulau tercantik di Indonesia, Sumba adalah destinasi yang wajib dikunjungi. Jika kamu ingin menempuh perjalanan ke Sumba dari Labuan Bajo, rute di atas bisa kamu coba sesuai dengan prioritas dan biaya yang kamu siapkan.